Mazmur 113

Dari In-Christ Wiki, Wiki Kristen Indonesia
(Perbedaan antar revisi)
Langsung ke: navigasi, cari
k (r2.7.1) (bot Menambah: de:Psalm 113)
k (1 revisi)
 

Revisi terkini pada 06:24, 1 November 2011

Mazmur 113 (Penomoran Septuaginta: Mazmur 112) adalah sebuah mazmur dalam bagian ke-5 Kitab Mazmur di Alkitab Ibrani atau Perjanjian Lama dalam Alkitab Kristen. Tidak ada catatan nama penggubahnya. Dalam versi Terjemahan Baru dari Lembaga Alkitab Indonesia, Mazmur ini diberi judul "TUHAN meninggikan orang rendah".

Daftar isi

Tradisi Yahudi

  • Salah satu dari 6 Mazmur (113-118) yang membentuk Mazmur Pujian Hallel. Setiap kali Hallel dibacakan, Mazmur ini dibaca lengkap[1].
  • Ayat 2 dipakai dalam Baruch Hashem L'Olam waktu ibadah petang Maariv[2], dalam mezuman sebelum doa sehabis makan Birkat Hamazon[3], dibaca saat membuka Hakafot waktu Simchat Torah[4], dan dipakai dalam doa berulang Mussaf Amidah dalam perayaan Rosh Hashanah[5].
  • Ayat 2-4 merupakan baris 2-4 dari Yehi Kivod waktu ibadah pagi Pesukei Dezimra[6].

Tradisi Kristen

  • Dikenal dengan nama "Laudate pueri" (Pujilah, hamba-hamba), dua kata pertama dalam terjemahan bahasa Latin.
  • Dibuat dalam sejumlah musik misalnya oleh Claudio Monteverdi dalam Vespro della Beata Vergine (tahun 1610).

Referensi

  1. The Complete Artscroll Siddur page 633
  2. The Complete Artscroll Siddur page 265
  3. The Complete Artscroll Siddur page 185
  4. The Complete Artscroll Siddur page 759
  5. The Complete Artscroll Machzor for Rosh Hashanah page 503
  6. The Complete Artscroll Siddur page 64

Pranala luar

de:Psalm 113 en:Psalm 113 es:Laudate pueri

Peralatan pribadi